Tren 2018 yang diterawang dari peragaan mode 2017 banyak menampilkan hal baru yang mengejutkan. Dari gaya kasual yang mudah diikuti, detail yang menawan, sampai bentuk yang aneh. Salah satu yang muncul adalah kolaborasi label alas kaki asal Amerika, Crocs dengan beberapa label mode dunia.
Di panggung Spring/Summer 2017, Christoper Kane menampilkan jajaran model yang mengenakan sepatu Crocs dengan warna marble yang sedang tren. Kolaborasi ini tentu menimbulkan perbincangan, karena label mode Christoper Kane seakan mempersilakan masuk desain Crocs yang terkenal sebagai sepatu paling buruk rupa bagi pecinta mode, ke atas panggung mode internasional.
Namun ternyata citra buruk rupa ini yang malah meninggalkan kesan mendalam pada Kane. Baginya desain yang dianggap jelek ini malah bisa jadi sentuhan unik bagi keseluruhan gaya feminin pada karyanya.
Seolah belum cukup, label mode Balenciaga juga ikut berkolaborasi bersama Crocs di panggung Spring Ready to Wear Paris 2018. Desainnya malah dibuat lebih aneh lagi, bentuk wedge yang tebal didekorasi juga dengan pin khas Crocs dengan tambahan logo Balenciaga.

Desain sepatu ini jelas bukan untuk semua orang. Jika kamu termasuk segelintir orang yang tertarik mencobanya, sepertinya harus memikirkan dengan matang padanan busana apa yang cocok dengan sepatu model ini. Namun untuk sementara waktu jika belum yakin betul, sepatu model ini lebih baik dipakai dengan padanan piyama di rumah saja, atau cukup jadi sepatu basah di kolam renang.
very cool adn inspiring article